Sang Pembelajar

Senantiasa berusaha belajar menjadi yang terbaik agar bisa berdaya guna bagi masyarakat sekitarnya

Kamis, 10 Desember 2020

PERUBAHAN ( 1)

Tidak terasa bulan desember sudah datang menyapa. Disambut dengan datangnya hujan disertai angin senantiasa dilalui dari hari ke hari. Akan tetapi itu semua adalah bagian dari proses perjalanan yang harus dijalani, dinikmati serta disyukuri sebagai bagian dari kehidupan yang ada di bumi ini.

Banyak catatan perjalanan yang terjadi di tahun 2020 ini yang menyebabkan banyak perubahan yang terjadi. Diawali dengan pindahnya tempat kerja dari yang sebelumnya ke tempat kerja yang baru. Dan takdir Yang Maha Kuasa, tempat kerja yang baru hanya pindah gedung saja. Dan disinilah titik tolak yang menjadi awal proses perubahan ini di mulai.

Tempat kerja yang baru ternyata berada di lantai 3 dan secara otomatis setiap hari harus bolak balik turun tangga yang ternyata ini merupakan alarm bagi tubuh bahwa ada yang terjadi pada tubuh ini. 

Takdir Allah pada periode awal - awal tahun ternyata mengalami serangan jantung kembali untuk kedua kalinya akibat tekanan darah melebihi batas ambang normal. Jantung terasa berdebar-debar begitu kerasnya dan nafas begitu beratnya. Sempat terpikir apakah waktu akan segera berakhir. Ada kekhawatiran yang melanda namun disisi lain ada penyesalan yang mendera diri, akankah ada kesempatan kembali untuk perbaiki diri dan hidup agar bisa memperbaharui komitmen diri.

Segala puji hanyalah milik Allah semata, ada  kesempatan untuk diri ini agar bisa segera memperbaiki apa - apa yang sudah terjadi.

esa

Kamis, 31 Desember 2015

PENGHUJUNG TAHUN

Tak terasa waktu terus bergulir. Dan banyak episode kehidupan yang terjadi di tahun ini.
Ada suka, ada duka, ada sedih dan ada bahagia.

Waktu adalah kehidupan. Kehidupan akan semakin bermakna dan berwarna manakala kita bisa memanfaatkan dan menghargai waktu yang kita lewati bersama.

Sering kali yang terjadi pada diri adalah penyesalan atau berandai - andai jika waktu bisa terulang kembali. Akan tetapi waktu tetap terus berjalan dan terus berjalan meninggalkan semua jejak - jejak kehidupan kita di belakang.

Sekarang kita hanya bisa menatap hari esok, apakah yang harus di isi dalam setiap episode kehidupan kita di waktu yang akan datang.

Semoga kita termasuk golongan orang - orang yang bisa menghargai waktu dan memanfaatkan setiap waktu yang dimiliki untuk sebuah karya yang bermanfaat untuk sesama.

esa

Kamis, 08 Januari 2015

MEMUTUSKAN SEBUAH PILIHAN

Dalam beberapa bulan terakhir, banyak kegiatan yang membuat diri memacu diri untuk bisa mengoptimalkan seluruh waktu yang ada.

Dan ternyata pada akhirnya, saya harus memutuskan pilihan - pilihan yang harus di ambil dengan berbagai pertimbangan yang ada. Walau memang disadari pilihan ini terasa sulit dan berat, saya tetap harus memutuskan untuk memilih dengan mengukur kapasitas dan kompetensi yang ada pada diri.

Semoga keputusan ini membawa kebaikan dan keberkahan untuk diri ini di masa yang akan datang.

esa

Selasa, 19 Agustus 2014

MERENDA MIMPI

Mimpi itu adalah energi. Mimpi itu adalah sumber motivasi. Kalau kita tidak memiliki mimpi, maka bagaimana kita akan melangkah.

Mimpi itu adalah obsesi. Mimpi itu juga adalah harapan. Harapan untuk bisa menjadi lebih baik di masa yang akan datang.

Ada berbagai macam jenis mimpi. Ada mimpi orang yang tidur. Yang itu bisa mengundang berbagai macam interprestasi dari yang bersangkutan. Mimpi orang yang malas. Yang itu hanya bisa mengundang khayalan dan rasa iri serta cemburu ketika melihat keberhasilan orang lain. Mimpi orang yang tertipu. Mimpi orang - orang yang putus asa dari kehidupan. Mimpi orang penggerak. Yang mampu menggerakkan pelaku mimpi untuk senantiasa bergerak dan berbuat sesuatu yang positif baik bagi dirinya maupun bagi orang lain. Mimpi peradaban, mimpi sang pembangun peradaban.

Kita semua bisa memilih jenis mimpi mana yang akan kita inginkan, karena setiap pilihan mimpi kita akan mempengaruhi langkah kehidupan kita di masa yang akan datang.

Jadi mari  mulai awali hari ini dengan merenda mimpi. Mimpi yang obsesif. Mimpi yang membangun dan menggerakkan seluruh potensi yang ada pada diri. Sesungguhnya banyak hal-hal yang bisa dilakukan dan dirintis sejak sekarang.

esa

Jumat, 13 Juni 2014

Kembali Menulis (lagi)

Akhirnya mencoba untuk menulis lagi. Sebuah kebiasaan yang 2 tahun lebih ditinggalkan. Ada banyak hal yang membuat jari jemari ini kembali tergerak menulis di atas keyboard. Satu pertanyaan besar yang senantiasa menggelayuti alam pikiran, untuk apa menulis dan kepada siapa tulisan ini ditujukan. Ini merupakan pertanyaan awal yang harus diselesaikan sebelum menulis. Karena itu merupakan salah satu sumber kekuatan dan motivasi untuk senantiasa membiasakan menulis.

Siapkah saya untuk menulis lagi ? Khususnya menulis dari hati dan pikiran saya sendiri. Menulis apa yang dirasakan serta apa yang di alami. Menulis apa adanya. Menulis sebuah kejujuran akan diri ini. Menulis sebuah karya kebaikan untuk diri ini sendiri. Menulis untuk sebuah mimpi. Mimpi membangun peradaban. Mimpi yang terlalu obsesif untuk diri sendiri.

Yang terpenting saat ini adalah saya sudah memulai untuk menulis. Lalu bagaimana dengan anda ?

Rabu, 07 November 2012

BELAJAR

<p>Saat ini aku belajar lagi memaknai setiap proses persalinan dari putra - putriku.<br>
Tidak terasa saat ini Allah berikan amanah lagi dengan kelahiran putriku. Kondisi yang sama sekali baru lagi dibanding dengan kakak-kakaknya terdahulu.

Saat ini aku belajar tentang jantung bocor yang diderita oleh putriku. Suatu pengalaman yang benar-benar baru. Semoga Allah memberi kekuatan kesabaran dan keikhlasan dalam menghadapi ini semua sehingga aku bisa mendapat hikmah yang tersembunyi dari semua ini.

Selasa, 07 Agustus 2012

AKU

Aku hanya seorang manusia biasa
lahir dari setitik air yang hina
tidak ada yang bisa kubanggakan dari aku
keberadaanku selalu menjadi masalah bagi siapapun

Aku hanya seorang manusia biasa
ibuku hanya orang biasa
aku hanya di ajarkan kelembutan
dan belajar menerima kesalahan
serta memaafkan

Aku hanya seorang manusia biasa
tidak pernah diajarkan kepadaku
untuk bersikap dendam kepada siapapun
apapun perlakuan mereka kepadaku

Aku hanya seorang manusia biasa
kerasnya kehidupan membuatku
memiliki karakter yang keras
bahkan cenderung cuek serta tega
akan tetapi dibalik itu semua
sesungguhnya aku sangatlah rapuh
tidak sekeras apa yang tampak diluar

Aku hanya seorang manusia biasa
tidak pandai mengungkap kata
sering kali ketika masalah itu muncul
aku hanya bisa diam tanpa bicara
karena aku tidak ingin menyakiti siapapun
karena aku khawatir terhadap diriku yang bisa berubah
sangat emosional dan kasar

Aku hanya seorang manusia
terlalu banyak dosa dan kemaksiatan yang aku lakukan
neraka lah tempat yang pantas untuk aku
karena itu konsekuensi dan tanggung jawab
atas apa yang aku lakukan selama ini

Aku hanya seorang manusia biasa
bolehkah aku berharap
mengetuk pintu kasih sayang dari Tuhanku
berharap rahmat dan kasih sayang-Nya
walau aku malu untuk meminta dan berharap
terlalu banyak lumuran dosa dan noda-noda hitam
yang ada didiri ini
sudikah kiranya Tuhanku membuka pintu-Nya untukku..

Aku hanya seorang manusia biasa


esa